YAYASAN YATIM & DU’AFA ALKAUTSAR 561, MENERIMA PENYALURAN ZAKAT, INFAQ, WAKAF DAN SHODAQOH

Selasa, 26 Maret 2024

BAKTI SOSIAL UNTUK ANAK-ANAK YATIM 1445 HIJRIAH


Yayasan Al-Kautsar 561

Puja syukur kepada allah atas karunianya pada bulan ramadhan 1445 H Yayasan Al-Kautsar 561 bersama dengan Organisasi Al-Aqsha Angkatan 2024 kembali mengadakan rutinitas tahunan berupa kegiatana Bakti Sosial untuk anak-anak yatim binaan Al-Kautsar 561.
Kegiatan ini terdiri dari 80 orang anak-anak yatim dan dimulai pada pukul 13.30 s/d 18.30 WIB dengan tujuan mensejahterakan anak-anak yatim dalam berbagi keindahan dan keberkahan bulan ramadhan. 
Rangkaian acara pada kegiatan ini dirancang oleh santri-santri qsbs yang tergabung dari organisasi Al-Aqsha. Kegiatan dimulai dengan registrasi peserta, perkenalan Yayasan, Shalat ashar berjamaah, permainan game, nonton film motivasi dan berbuka bersama.
Dalam meriahkan acara tahunan ini Al-Aqsha dan Yayasan Al-Kautsar 561 memberikan bingkisan setelah shalat maghrib berjamaah. Bingkisan tersebut diberikan kepada anak-anak yatim setiap orang mendapatkan satu bingkisan beserta amplop yang berisikan uang untuk membantu kebutuhan mereka.

Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar dengan kemeriahan bersama. Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh donatur dan agniyya yang ikut andil dalam mensukseskan acara ini dengan donasi yang diamanahkan kepada kami. Semoga Allah membalas kebaikan bapak/ibu donatur dan agniyya sekalian dengan sebaik-baik balasan dunia dan akhirat. Aamiin.














0 comments:

Posting Komentar